Kolak Biji Salak Ubi Ungu.
Lagi mencari inspirasi resep kolak biji salak ubi ungu yang unik? Cara membuatnya memang susah-susah gampang. Kalau salah mengolah maka hasilnya tidak akan memuaskan dan bahkan tidak sedap. Padahal kolak biji salak ubi ungu yang enak harusnya sih punya aroma dan rasa yang bisa memancing selera kita.
Ada beberapa hal yang sedikit banyak mempengaruhi kualitas rasa dari kolak biji salak ubi ungu, mulai dari jenis bahan, kemudian pemilihan bahan segar, sampai cara membuat dan menghidangkannya. Tidak usah pusing jika hendak menyiapkan kolak biji salak ubi ungu enak di mana pun anda berada, karena asal sudah tahu triknya maka hidangan ini dapat menjadi sajian istimewa.
Di bawah ini ada beberapa cara mudah dan praktis untuk membuat kolak biji salak ubi ungu yang siap dikreasikan. Anda bisa menyiapkan Kolak Biji Salak Ubi Ungu memakai 9 bahan dan 7 langkah pembuatan. Berikut ini langkah-langkah dalam membuat hidangannya.
Bahan-bahan dan bumbu yang dibutuhkan untuk pembuatan Kolak Biji Salak Ubi Ungu:
- Ambil 1 kg buah Ubi Ungu.
- Sediakan 5 buah Pisang (saya pakai Pisang Kepok optional) lebih enak.
- Gunakan 250 ml santan (boleh kelapa asli/ 2 Sachet instant) saya -Kara.
- Sediakan 5 lembar Daun Pandan.
- Ambil 250 gr Gula Merah/ Jawa (Chop / iris).
- Sediakan 10 sdm tepung tapioka/sagu (boleh ditambah sesuai selera).
- Sediakan 5 sdm gula halus / gula pasir secukupnya.
- Sediakan Secubit garam.
- Sediakan secukupnya Air.
Resep lain : Bagaimana Menyiapkan Resep Opor Ayam yang Bisa Manjain Lidah Tips Anti Gagal
Cara menyiapkan Kolak Biji Salak Ubi Ungu:
- Kupas semua kulit ubi ungu, cuci bersih, tirskan dan sisihkan..
- Siapkan air dlm panci, rebus ubi hingga empuk (-+20menit)daun pandan tidak wajib disini ya bund. kebetulan tdk ada panci kukusannya, Jika ada panci kukusan dan tidak ingin mengandung banyak air ubi boleh dikukus ya, Setelah ubi lunak angkat dan sisihkan..
- Haluskan ubi dgn Garpu /tumbuk juga boleh, Setelah ubi halus tambahkan tepung sagu, gula halus dan garam, lalu uleni dengan tangan dan pelintir pelintir bentuk bulat atau sesuai selera(sambil dicicipi sedikit koreksi rasanya), sisihkan ubi yg sudah dibentuk..
- Panaskan kembali panci, beri air untuk memasak adonan biji salak (boleh menggunakan air rebusan ubi atau air baru yg bening jg gak masalah), kemudian beri 2 helai daun pandan dan masukan ubi yg telah dibentuk bentuk td, masak hingga teksturnya kenyal dan terangkat ke permukaan air (mengapung), matikan api lalu sisihkan.(Tips : saat memasak biji salak masukan sedikit demi sedikit saja jangan langsung semuanya jika jumlahnya banyak,jika terlalu penuh akan lengket dan hancur).
- Selanjutnya buat cairan santannya, larutkan santan shacet dengan -+ 150ml air,masukan daun pandan, masak dikompor dengan api kecil beri secubit garam aduk hingga merata dan matang, sisihkan (usahakan santan supaya tidak pecah ya bund) agar lebih bagus hasilnya kalau saya td terlanjur pecah 🥥😓😅.
- Panaskan kembali panci berisi air, masukan gula merah yg telah di iris tadi, tambahkan daun pandan dan irisan pisang masak hingga mendidih sambil terus di aduk(jika suka kental boleh ditambah air larutan tepung pengental/tapioka), Setelah gula merah telah larut semua matikan api kompor, angkat dan sisihkan. (Boleh juga disaring air gulanya silahkan).
- Sajikan biji salak, dengan larutan gula merah dan santan, Kolak Biji Salak Ubi Ungu siap untuk dinikamti 👌🏻👍🏻.
Terima kasih telah membaca resep yang kami tampilkan di sini. Harapan kami, olahan Kolak Biji Salak Ubi Ungu yang mudah di atas dapat membantu Anda menyiapkan hidangan yang sedap untuk keluarga/teman ataupun menjadi inspirasi untuk berjualan makanan. Selamat mencoba!
Resep lainnya :